Warga Binaan Rutan Klas IIB Lubuk Sikaping Salurkan Hak Suara di TPS Khusus

    Warga Binaan Rutan Klas IIB Lubuk Sikaping Salurkan Hak Suara di TPS Khusus

    Pasaman, - Sebanyak 136 orang Warga Binaan Rutan Klas IIB Lubuk Sikaping memberikan hak suara mereka pada pilkada serentak 2024 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) Khusus 901 Rutan Klas IIB Lubuk Sikaping, Rabu (27/11/2024).

    Sebanyak 136 Warga Binaan tersebut memberikan hak pilih mereka kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat serta Bupati dan Wakil Bupati Pasaman, proses pemungutan suara dibuka pada pukul 08.00 WIB oleh Ketua KPPS, Akmal.

    Ketua KPPS, Akmal optimis bahwa proses pemungutan suara sampai dengan perhitungan suara akan berjalan dengan baik, karena sampai dengan saat ini DPT dan DPTb di Rutan Klas IIB Lubuk Sikaping sebanyak 136 orang pemilih.

    "Daftar Pemilih Tetap dan Tambahan (DPT dan DPTb) pada pemilukada saat ini sebanyak 136 orang pemilih, ((WBP 121 orang (3 orang wanita), Petugas Pengawas sebanyak 15 orang)), sedangkan WBP tidak memilih 20 orang (domisili luar Pasaman), jumlah WBP sebanyak 141 orang, sehingga kita bisa selesai tepat lebih cepat dari perkiraan, " sebutnya.

    Ka. Rutan Klas IIB Lubuk Sikaping, Resman Hanafi juga menghimbau kepada seluruh warga binaan yang sudah memiliki hak pilih dan mendapat surat undangan untuk memberikan hak suara mereka sebagai bentuk dukungan dalam berdemokrasi bagi bangsa dan negara

    "Saya tegaskan bahwa seluruh warga binaan wajib memberikan hak suara, sebagai bagian dari berdemokrasi dalam bangsa dan Negara ini, " pungkasnya.

    pasaman sumbar
    Syafrianto

    Syafrianto

    Artikel Sebelumnya

    Welly -Anggit Serukan Partisipasi Aktif...

    Artikel Berikutnya

    Siaga Monitoring Pilkada Serentak di Sumbar

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Resmikan Pataka Dipta Prakasha, Irwasum Polri: Resapi dan Jadikan Pedoman Agar Hasil Kerja Bermanfaat bagi Masyarakat
    Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo S.I.P Sambut Sahabat Sejawat Akmil 93 Pangdam I/BB
    Danramil 04/Bonjol Hadiri Rakor Tingkat Kecamatan

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll